Petakan Kerawanan Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Mukomuko ikuti Rapat Koordinasi
|
Bengkulu, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Mukomuko, Anggota Bawaslu Kabupaten Mukomuko Mansur S selaku Koordiv HPPH bersama Staf mengikuti Rapat Koordinasi Pemetaan Kerawanan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 yang di selenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Bengkulu bertempat di Sekretariat Sentra Gakkumdu Provinsi Bengkulu, pada Kamis (06/06/2024)
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Bengkulu sekaligus Kordiv Pencegahan, Parmas dan Humas, Asmara Wijaya, didampingi Kabag Pengawasan dan Humas, Apriyanto Kurniawan.
Dalam arahannya, Asmara menyampaikan urgensi pemetaan kerawanan pemilihan guna mengantisipasi hal-hal terburuk dalam dinamika Pemilihan Serentak 2024. Selain itu sebagai fungsi pencegahan yang dilakukan Bawaslu memetakan kerawanan pemilihan di wilayah masing-masing.
“Penting bagi kita untuk memetakan kerawanan pemilihan ini sebagai bentuk mitigasi dan kerawanan di daerah masing-masing. Apalagi tiap daerah memiliki perlakuan dan dinamika khusus di masing-masing daerah.” katanya.
Selain itu, Asmara juga mengatakan pentingnya kegiatan ini dilakukan untuk informasi awal bagi Bawaslu Kabupaten/Kota sebelum melakukan pemetaan kerawanan pemilihan.
Pemaparan teknis disampaikan langsung oleh Kabag Pengawasan dan Humas, Apriyanto Kurniawan. Apri menekankan pentingnya penyamaan presepsi kerawanan pemilihan guna menghasilkan data yang valid di wilayah masing-masing.
“Saat ini IKP (Indeks Kerawanan Pemilu) menjadi pegangan bagi stakeholder untuk memahami kerawanan pemilu terakhir. Penting bagi kita dalam pengisian alat kerja nantinya dapat valid khususnya penyamaan kerawanan pemilihan guna menghasilkan data yang valid di wilayah masing-masing.” Jelasnya.
Giat ini juga membedah alat kerja dan IKP terakhir yang telah diluncurkan pada tahun 2022 yang lalu. Selain itu, dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab mendalam mengenai teknis dan mekanisme pemetaan kerawanan pemilihan serentak 2024.
Humas Bawaslu Kabupaten Mukomuko